Masalah klasik pintu utama rumah di Indonesia: Saat musim hujan pintu susah dibuka (kayu memuai), saat kemarau pintu renggang, dan setelah 5 tahun kusennya keropos dimakan rayap.
Teknologi material menghadirkan solusi: Pintu Baja (Steel Door). Bukan pintu besi garasi yang berisik, tapi pintu plat baja yang didesain estetik menyerupai kayu.
Apa itu Pintu Baja Fortress?
Ini adalah pintu engineering yang terbuat dari plat baja. Di dalamnya diisi material peredam (Honeycomb Paper) agar saat diketuk suaranya padat, tidak "teng-teng".
Kelebihan Pintu Baja:
- Sistem Penguncian (Multipoint Lock): Ini fitur keamanan terbaik. Sekali kunci, lidah besi keluar dari 5 titik berbeda (atas, bawah, samping). Sangat sulit dibobol maling.
- Anti Rayap & Anti Susut: Baja tidak dimakan rayap dan tidak berubah bentuk karena cuaca. Pintu akan selalu presisi.
- Harga Paket: Biasanya sudah dijual satu set (Daun pintu + Kusen + Engsel + Handle). Lebih praktis dibanding beli kayu harus panggil tukang serut dan tukang cat lagi.
Kelemahan Pintu Baja:
- Tidak Bisa Dipotong: Ukurannya fix dari pabrik (biasanya tinggi 210-220 cm). Lubang pintu (openingan) rumah harus menyesuaikan pintu, bukan sebaliknya.
- Rawan Penyok/Baret: Jika terbentur benda tajam yang sangat keras, plat bisa penyok dan cat tergores (harus didempul mobil).
Pintu Kayu Solid (Jati/Kamper/Merbau)
Pintu tradisional yang tak lekang waktu.
- Kelebihan: Bisa dicustom ukuran sesuka hati. Kesan mewah dan hangat yang natural. Bisa diserut jika miring.
- Kekurangan: Kayu kualitas bagus (oven) harganya sangat mahal. Perawatan coating rutin setiap 1-2 tahun. Risiko rayap tanah.
Tips Keamanan
Jika menggunakan pintu kayu, JANGAN GUNAKAN ENGSEL BIASA. Gunakan engsel bantalan peluru (Ball Bearing) minimal 3-4 buah per pintu karena pintu kayu solid sangat berat. Pintu baja biasanya sudah menggunakan engsel tanam (hidden hinge) yang tidak bisa dicongkel dari luar.
Ganti Pintu Rumah?
Baik Anda memilih Pintu Baja Fortress yang modern atau Pintu Kayu Kamper Samarinda yang klasik, Batara Creative Construction siap melakukan pemasangan dengan presisi. Kami pastikan kusen tegak lurus (waterpass) agar pintu tidak seret.
Jasa Pasang Pintu